Senin, 03 Juni 2013

manfat buah - buahan tropis untuk kesehatan

    Siapa sih yang tidak mengenal makanan ini, warnanya yang sangat menarik perhatiaan, rasanya yang sangat enak dan tentunya manfaat makanan ini untuk kesehatan kita. kita mengenal makanan ini dengan nama buah - buahan.
    Sudah sejak lama diketahui bahwa buah - buahan dapat memberikan sejuta manfaat untuk kesehatan kita, nutrisi yang terkandung didalamnya dapat memenuhi sebagian besar nutrisi yang diperlukan oleh tubuh kita. berikut akan saya coba ulas mengenai beberapa manfaat dari  buah - buahan tropis yang menjadi popular fruits dikalangan masyarakat Indonesia.

1. Manfaat Buah Jambu Air untuk Kesehatan

   Siapa yang tidak mengenal buah yang satu ini, buah yang cukup mungil dan tumbuh subur ditanah Indonesia dan salah satu jenis buah yang sangat mudah dijumpai hampir diseluruh wilayah Indonesia. Namun siapa yang menyangka,dibalik ukurannya yang kecil terkandung segudang manfaat untuk kesehatan seperti kandungan air yang cukup banyak daripada dagingnya mampu membantu tubuh kita dari kekurangan cairan dan menghindarkan kita dari kerusakan ginjal akibat kekurangan cairan tersebut.
   Selain itu kandungan Vitamin A nya juga cukup banyak yang berfungsi untuk meningkatkan imunitas atau sistem kekeba;lan tubuh kita, dalam buah jambu air juga terdapat vitamin lain yang jumlahnya cukup banyak pula yaitu Vitamin C yang berfungsi sebagai antioksidan alami untuk menangkal berbagai macam radikal bebas dan yang perlu diketahui pula dalam buah jambu air ini terkandung serat pula yang membantu kerja sistem pencernaan kita.

2. Manfaat Buah Salak untuk Kesehatan
   Buah yang memiliki nama ilmiah Salaca Edulis ini merupakan buah yang hanya dapat mampu tumbuh di daerah tropis saja dan tentunya tidak dapat dijumpai ditempat lain. Buah yang umum dikenal dengan nama buah salak ini memeiliki ciri utama yaitu berbentuk bulat dan tersusun oleh kulit luar yang menyerupai sisik.
   Buah salak sangant mudah dijumpai dipasar dan harganya juga cukup murah, manfaat yang terkandung dalam buah ini yaitu buah ini dapat dipergunakan untuk menjaga kesehatan mata karena buah ini mengandung betakaroten yang lebih tinggi daripada mangga dan jambu biji. Selain itu buah ini juga bisa digunakan sebagai obat diare, hal ini karena kandungan sertanya yang cukup banyak dan adanya zat yang dapat menekan pengeluaran feses namun harus diperhatikan bahwa penggunaan buah salak sebagai obat diare harus diperhatikan yaitu hanya boleh dikonsumsi sebanyak kurang lebih 20 gram saja karena jika berlebih maka yang terjadi adalah sembelit atau susah buang air besar.

3. Manfaat Belimbing untuk Kesehatan
   Buah belimbing termasuk juga kedalam buah asli daerah tropis atau hanya dapat tumbuh di daerah beriklim tropis saja. Manfaat buah ini untuk kesehatan yaitu buah ini dapat dipergunakan untuk kesehatan kulit wajah karena dapat mengobati jerawat, dapat dijadikan sebagai obat untuk penyakit DM atau kencing manis, mengatasi kolesterol, dapat digunakansebagai obat ketika sakit tenggorokan dan yang terpenting kandungan serat dalam buah ini cukup tinggi yang dapat membantu sistem pencernaan kita dan berdasarkan beberapa penelitian bahwa buah belimbing diyakini dapat merangsang aliran susu ibu.

   itulah beberapa manfat buah - buaha tropis,semoga semakin menambah pengetahuan agan - agan semua...


referensi:
manfaat.org
http://koleksi.org

Tidak ada komentar:

Posting Komentar